Bagi orang yang jarang naik mobil tentunya akan mudah merasakan mual apalagi ketika sedang mudik dengan jarak yang jauh. Tidak sedikit juga ada pemudik yang naik kendaraan roda empat untuk bisa pulang kampung ke daerah yang sangat jauh. Dengan jarak yang jauh dan harus melintasi berbagai jalan mulai dari tanjakan, turunan, dan berkelok tentunya akan membuat beberapa penumpang yang tidak terbiasa naik mobil akan menjadi mual. Hal ini tentunya akan sangat terasa ketika siang hari saat cuaca di luar mobil sedang panas sehingga berpengaruh terhadap kondisi penumpang. Sebenarnya ada banyak cara untuk mengatasi mual ketika di jalan, berikut ini akan dijelaskan cara tepat dan ampuh dalam mengatasi mual dalam mobil saat mudik ke daerah yang jauh.
Jangan terlalu sering melihat ponsel
Ketika perjalanan jauh, memang ponsel menjadi peralatan yang dibutuhkan oleh penumpang untuk bisa menghabiskan waktu dan juga menghilangkan bosan. Tetapi jika terlalu lama menatap ponsel maka secara tidak langsung akan membuat perut menjadi mual. Jika sudah merasakan sedikit mual maka ada baiknya untuk langsung berhenti melihat ponsel. Ada baiknya untuk beralih ke kegiatan yang lain seperti mendengarkan musik atau bisa juga tidur dan beristirahat agar mual yang dirasakan bisa segera menurun dan hilang.
Melihat pemandangan
Sepanjang perjalanan tentunya penumpang akan disuguhi oleh pemandangan-pemandangan yang indah apalagi jika melewati jalan di pedesaan. Dengan melihat pemandangan, maka rasa mual akan mulai menghilang dengan melihat objek yang jaraknya cukup jauh. Hal ini membuat tubuh merasa lebih rileks dan juga santai secara tidak langsung.
Berbicara dengan penumpang lain
Cara lain untuk menghilangkan mual yaitu berbicara dengan penumpang lain tentang berbagai hal. Cara ini juga terlihat ampuh karena pikiran mual akan teralihkan ke obrolan yang sedang dibahas dengan orang lain. Selanjutnya pikiran akan menjadi lebih tenang dan mual akan perlahan menghilang dari sekitar perut.
Cari posisi ternyaman
Selanjutnya yang bisa dilakukan untuk mengatasi mual adalah dengan mencari posisi ternyaman di kursi mobil. Salah satu yang bisa dilakukan oleh setiap penumpang yang mual adalah menyandarkan kepala di sandaran jok. Lalu tutup mata dan cobalah untuk menarik napas dalam-dalam yang membuat pikiran jadi lebih tenang. Kemudian juga hindar menatap kursi di bagian depan karena bisa menyebabkan mual terasa kembali.
Beberapa cara ampuh diatas tentunya akan sangat cocok dijadikan tips bagi orang-orang yang sering merasa mual di dalam mobil. Kondisi mobil dan cara mengemudi mobil yang tidak baik maka akan membuat mual terjadi. Jika kondisi sudah tidak layak dibawa mudik maka solusinya adalah beli kendaraan baru di platform SEVA yang menyediakan aplikasi jual mobil Daihatsu Sigra yang sangat cocok dijadikan mobil keluarga untuk mudik jarak jauh. Platform SEVA juga sudah bermitra dengan beberapa dealer otomotif sekaligus perusahaan pembiayaan untuk para pembeli yang ingin kredit.